Search

Mensesneg: Doakan Ibunda Jokowi dari Rumah, Tak Perlu Ramai Melayat - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengajak masyarakat untuk mendoakan almarhumah ibunda Presiden Joko Widodo, Sujiatmi Notomiharjo, dari rumah masing-masing.

Ia meminta masyarakat tidak perlu beramai-ramai datang melayat untuk mencegah penyebaran virus corona Covid-19.

"Tanpa mengurangi rasa hormat, mohon berkenan berdoa dari rumah masing-masing, dan tidak perlu beramai-ramai melayat ke rumah duka atau ke pemakaman, karena kita tetap harus menjalankan physical distancing (jaga jarak)," kata Pratikno, Kamis (26/3/2020).

Baca juga: Cerita Mahfud Batal Ajak Para Menteri Melayat Ibunda Jokowi di Solo

Sementara itu, bagi masyarakat yang tetap berkeinginan hadir, diimbau untuk tetap menerapkan physical distancing sesuai dengan imbauan pemerintah demi mencegah penyebaran virus corona.

"Bagi yang hadir, tetap mohon jaga jarak aman sebagaimana telah disampaikan oleh pemerintah," kata Pratikno.

Pratikno menyebut, Presiden menyampaikan terima kasih kepada masyarakat dan seluruh rakyat Indonesia yang telah menyampaikan bela sungkawa dan mendoakan almarhumah Sudjiatmi Notomihardjo.

"Semoga Almarhumah husnul khotimah dan memperoleh tempat paling mulia di sisi Allah swt. Amiin YRA," kata Pratikno.

Baca juga: Kenang Pesohor Negeri untuk Almarhumah Ibunda Jokowi

Adapun almarhumah Sujiatmi Notomiharjo, meninggal dunia pada Rabu (25/3/2020) sekitar pukul 16.45 WIB di Solo, Jawa Tengah.

Sujiatmi meninggal dunia pada usia 77 tahun.

Rencananya, prosesi pemakaman digelar Kamis hari ini, mulai pukul 13.00 WIB di pemakaman Keluarga Mundu, yang berada di Selokaton, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Let's block ads! (Why?)



"ramai" - Google Berita
March 26, 2020 at 07:13AM
https://ift.tt/33K2wAS

Mensesneg: Doakan Ibunda Jokowi dari Rumah, Tak Perlu Ramai Melayat - Kompas.com - KOMPAS.com
"ramai" - Google Berita
https://ift.tt/32BI5nJ
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mensesneg: Doakan Ibunda Jokowi dari Rumah, Tak Perlu Ramai Melayat - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.